Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Punya Penyakit yang Sama, Tipe Mercedes Benz Ini Bermasalah Pada Mesin

Dok Grid - Senin, 2 September 2024 | 12:38 WIB
Mercedes-Benz C250 CGI
Angga Raditya
Mercedes-Benz C250 CGI

Otoseken.id - Punya problem yang sama, dua Mercedes-Benz kondisi bekas tipe ini ternyata sering bermasalah di mesinnya.

Mercedes-Benz C250 CGI dan E250 CGI mengusung mesin yang sama, sehingga masalahnya cenderung sama.

Penyakit umum yang biasa diderita kedua Mercedes-Benz ini adalah ECU yang suka error sehingga berdampak ke mesin.

"ECU dua mobil ini sama, banyak banget yang masalah," buka Gilang Budiman dari dealer mobkas Karunia Panca Selaras, Blok M, Jakarta Selatan.

Dampak dari ECU yang error ini adalah mesin menjadi suka brebet ketika dinyalakan gara-gara pengapiannya tidak sempurna.

Baca Juga: Beli Mobil Mercedes-Benz Bekas Taksi? Pastikan Mengecek 7 Bagian Ini 

Mercedes-Benz E250 CGI W212
Angga Raditya

"Setelah itu muncul indikator check engine di layar display," sambung Raihan Pradipta dari showroom DoaIbu Garage, Blok M, Jakarta Selatan.

Bahayanya, ECU rusak ini bisa bikin mesin jadi ikutan rusak apabila tidak segera diperbaiki.

"Karena pengapiannya enggak bener tadi, jadi mesin juga ikutan pincang," tambah Raihan.

Untungnya, teknisi sekarang sudah bisa menangani problem yang cukup sering terjadi di C250 CGI dan E250 CGI.

"Sekarang ECU-nya sudah bisa diservis, paling biayanya sekitar Rp 3-5 juta tergantung kesulitan," ujar Gilang.

Pengerjaannya pun relatif cepat, berkisar 2-4 hari kerja tergantung kerusakan yang dialami ECU.

Biaya ini tentu saja lebih murah dibandingkan opsi ganti ECU yang bisa menelan biaya sekitar Rp 7 jutaan.

"Itupun kondisinya ECU copotan bukan baru, kalau baru pasti bisa di atas Rp 10 juta," tukas Gilang.

Baca Juga: Inilah Beberapa Kelemahan Mobil Mercedes-Benz C-Class Bekas, Simak 

Ilustrasi ECU Mobil yang Rusak
Radityo Herdianto
Ilustrasi ECU Mobil yang Rusak

Posted : Kamis, 16 Juni 2022 | 12:19 WIB| Last updated : Senin, 2 September 2024 | 12:38 WIB

Editor : optimization
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa