Tapi set suspensi yang empuk ini memiliki konsekunsi,yaitu mengurangi rigiditas atau kekakuan saat bermanuver, tak jarang mobil terasa limbung saat bermanuver, memang Serena C24 dirancang untuk mobil keluarga dengan mengemudi yang tidak terlalu agresif.
Baca Juga: Modifikasi Nissan Serena C24 Elegan Bergaya OEM Look Jepang, Simak VIdeonya
2. Kualitas Material di Interior
Nissa Serena C24 punya kualitas material jok kulit (tipe Highway Star) kualitas dasbor dan door trim pintu merupakan kualitas yang bagus.
Sedangkan kalau Toyota Kijang Innova masih kalah soal kualitas kabin dari Serena C24. Kesan bahan plastik murah di sekitar dasbor tak mampu ditutupi dengan sempurna.
3. Fitur
Lanjut soal fitur, untuk fitur keselamatannya sudah cukup lengkap di zamannya, sebut saja airbag, rem ABS (Anti Lock Braking System), EBD (Electronic Brake-force Distribution) dan BA (Brake Assist).
Begitupun dengan jok captain seat di baris kedua, apalagi untuk tipe HWS ada kamera mundur, elektrik sliding door, dan head rest monitor.
4. Bagasi Luas
Editor | : | optimization |
Sumber | : | Otoseken.id |
KOMENTAR