Otoseken.id - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) secara resmi meluncurkan mobil baru Suzuki S-Presso di segmen city car bergaya small SUV di gelaran GIIAS 2022, Kamis (11/8/2022).
Mobil murah yang diproduksi Suzuki ini merupakan pengganti dari Suzuki Karimun Wagon R.
Suzuki S-Presso datang dengan desain yang mengotak bergaya small SUV, tak lupa rear skid plate dan over fender hitam khas SUV serta ground clearance yang tinggi mencapai 180 mm untuk menguatkan aura SUV.
Hady Surjono Halim selaku Deputy Director Sales & Marketing 4W PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengatakan, S-Presso siap menyasar kalangan remaja maupun kalangan muda dengan harga yang kompotitif.
Suzuki S-Presso hadir dengan dua varian, yakni varian S-Presso M/T yang dibanderol Rp 155 juta (OTR Jakarta), dan S-Presso AGS Rp 164 juta (OTR Jakarta).
Dimensi S-Presso terbilang kompak, dengan panjang 3.565 mm, lebar 1.520 mm dan tinggi 1.565 mm, sedangkan wheelbase-nya 2.380 mm.
Di sektor dapur pacu, ditanam berkode K10B berkapasitas 998 cc 3-silinder, DOHC, tenaganya mencapai 67 dk di 5.500 rpm dan torsi sebesar 90 Nm di 3.500 rpm.
Mesin K-series 998 cc inilah yang diklaim Suzuki sebagai mesin yang irit konsumsi bahan bakar untuk menunjang mobilitas.
Fitur keselamatan yang dibawanya cukup, seperti dual SRS airbag, rem abs dan kunci immobilizer.
Warna yang dibawa S-Presso ada enam pilihan warna yang atraktif, yakni Sizzle Orange, Solid Fire Red, Pearl Starry Blue, Granite Gray Metallic, Silky SIlver Metallic dan White.
Baca Juga: Adu Irit Konsumsi BBM City Car 1.200 cc, Suzuki Ignis, Brio, Agya, Ayla dan GO
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR