Otoseken.id - Bikin seneng, ini dia solusi kunci immobilizer mobil bekas hilang.
Kunci immobilizer mobil bekas merupakan jenis kunci pintar yang meningkatkan keamanan mobil.
Sayangnya, jika kunci immobilizer mobil bekas ini hilang, biaya bikin kunci baru di bengkel resmi cukup menguras kantong.
Tapi sekarang tidak perlu panik karena kunci immobilizer mobil bekas sudah bisa dibuatkan baru tanpa harus ke bengkel resmi.
"Tapi ada syarat wajib yang harus disiapkan," wanti Raymond Lie, bos dari Komandan Key, Sunter, Jakarta Utara.
"Wajib bawa STNK dan BPKB mobilnya, tujuannya agar tidak disalahgunakan," tegas Raymond, sapaannya.
Apabila STNK dan BPKB mobil sudah sesuai, maka kunci immobilizer baru bisa diduplikasi atau dibuatkan baru.
Karena terintegrasi dengan ECU mobil, maka kunci jenis smart key tidak bisa sembarang dibuatkan baru atau duplikasi.
Baca Juga: Bahaya, Mesin Turbo Mobil Bekas Jangan Langsung Dimatikan Ya Bestie, Bisa Jadi Begini
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR