Otoseken.id - Yamaha NMAX 155 sering dicap sebagai motor yang arogan, sekarang harga bekas skutik keluarga MAXI Yamaha ini sudah murah.
Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2015, Yamaha NMAX 155 bisa dibilang sebagai revolusioner, dengan bodi gambot mesin 155 cc tapi harganya relatif terjangkau di Rp 27 jutaan kala itu.
Padahal rival di kelasnya yaitu Honda PCX saat itu harganya mahal dan masih berstatus sebagai CBU (Completely Build Up) yang diimpor dari Thailand hingga Vietnam.
Fitur yang dibawa Yamaha NMAX 155 ini juga lengkap di masanya, seperti hadirnya rem depan-belakang cakram, teknologi Anti-lock Braking System (ABS) dual channel, dan teknologi Variable Valve Actuation (VVA) di mesin.
Kemudian pada Juni 2015, YIMM menghadirkan Yamaha NMAX 155 varian dengan rem standar atau tanpa fitur ABS untuk menambah pilihan bagi para konsumennya.
Berikutnya, Yamaha NMAX 155 tercatat mengalami facelift dengan pembaruan pada panel instrumen, suspensi belakang jenis tabung, jok, hingga pelek berkelir emas pada 2018.
Menurut Ebun selaku pemilik showroom motor H. Ebun Motor di Depok mengatakan, Yamaha NMAX 155 bekas model lama ini desainnya masih gagah dan nyaman dikendarai. Selain itu harganya juga stabil di pasaran karena peminatnya masih tinggi.
Salah satu contoh harga Yamaha NMAX 155 terbilang stabil yakni, konsumen perlu mengeluarkan budget sekitar Rp 20 juta untuk unit tahun 2017 dengan kondisi mulus dan siap pakai.
"Kami ada Yamaha NMAX 155 bekas non-ABS tahun 2017, kondisi rapih dan siap pakai. Harganya saya buka Rp 20 juta nego," jelas Ebun.
Baca Juga: Penyakit Yamaha NMAX dan Aerox 155 Khusus Keluaran Awal, Ada di Sini
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR