Spion samping yang memiliki fitur Electric Mirror dan lampu sein (tipe HWS).
Pada sektor kaki-kakinya, Serena 2012 memakai pelek Alloy berdiameter 15 inchi.
Bergeser ke bagian belakang, desain lampu belakang yang memanjang keatas dan sedikit melebar kesamping membuat lebih stylish.
Adanya tambahan Rear Roof Spoiler juga memberi kesan sporty.
Spesifikasi Interior Nissan Serena 2012
Mengintip ke dalam interiornya, kabin Nissan Serena tahun 2012 terasa begitu nyaman dan lega.
Warna abu-abu dan krem yang mendominasi terlihat eyecathing dan elegan.
Dibagian dashboard depan terdapat Head Unit Double DIN untuk mengakses fitur entertainment seperti CD/DVD Player, USB Port, Bluetooth, Aux-in hingga MP3 Player.
Dibwahnya tersemat knop pengaturan AC Double Blower dengan fitur Auto Climate Control (tipe HWS).
Baca Juga: Cek Harga Nissan Serena 2015 Bekas, Serius Hanya Sisa Segini
Geser ke sistem kemudinya, setir menggunakan konsep 4 palang dengan Electric Power Steering.
| Editor | : | Grid Content Team |
| Sumber | : | Otoseken.id |

KOMENTAR