Sedan berkapasitas 5 orang ini memiliki kursi yang ergonomis dilengkapi headrest dan dilapisi dengan material Fabric (kain) berkualitas.
Jika ingin membawa barang-barang, tersedia ruang bagasi dibagian belakang berkapasitas 475 liter.
Spesifikasi Mesin Toyota Vios 2012
Melirik ke bagian mesinnya, Toyota Vios tahun 2012 dibekali mesin 1.5L (1NZ-FE) berkapasitas 1.497 cc, 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, 16 katup, VVT-i, EFI (Electronic Fuel Injection).
Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 109 PS pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi maksimal 138 Nm pada 4.200 rpm.
Tersedia pilihan transmisi manual 5-speed dan transmisi otomatis konvensional 4-speed yang terhubung ke penggerak roda depan (FWD).
Baca Juga: Cek Harga Toyota Vios Tahun 2021 Bekas, Pilihan Mobil Sedan Murah
Fitur Toyota Vios tahun 2012
Mobil sedan ini juga dilengkapi dengan fitur yang modern seperti Dual SRS Airbag, Body Structure GOA (Global Outstanding Assessment), Anti-lock Brake System, Electonic Brake-force Distribution dan lainnya.
Harga Toyota Vios tahun 2012
Nah berikut adalah daftar tabel kisaran harga Toyota Vios 2012 seken di pasaran mobil bekas, simak:
| G A/T | 2012 | 1.500 cc | Rp 80 juta - Rp 110 jutaan |
| G M/T | 2012 | 1.500 cc | Rp 75 juta - Rp 90 jutaan |
| E A/T | 2012 | 1.500 cc | Rp 70 juta - Rp 85 jutaan |
| E M/T | 2012 | 1.500 cc | Rp 65 juta - Rp 80 jutaan |
Disclaimer:
- Harga sudah diupdate sesuai harga terkini dipasaran pada bulan November 2025.
- Harga yang tertera merupakan harga indikasi atau kisaran. Bisa berbeda di setiap showroom atau wilayah. Kami tidak menjamin harga akan sama dengan yang tercantum saat Anda membaca artikel ini.
- Harga bisa berubah sesuai kondisi kendaraan.
Baca Juga: Daftar Harga Toyota Vios 2018 Bekas, Sedan Tahun Muda Harga Terjangkau
| Editor | : | Grid Content Team |

KOMENTAR