Otoseken.id - Tertarik beli mobil Double Cabin bekas buat Lebaran tahun ini?
Cocok banget nih, salah satu rekomendasinya yaitu Toyota Hilux Double Cabin tahun 2019 seken.
Dikenal sebagai kendaraan tangguh yang bisa melibas berbagai medan jalanan didukung dengan mesin berperforma.
Selain itu, tampilannya yang terlihat gagah dengan dimensi panjang 5.335 mm, lebar 1.900 mm, tinggi 1.815 mm dan ground clearance 217 mm.
Nah, berapa harga Toyota Hilux D-Cabin tahun 2019 bekas?
Kini di pasaran mobil bekas berada pada kisaran Rp 290 juta sampai Rp 350 jutaan tergantung varian tipe dan kondisinya.
Untuk melihat harga sesuai varian tipenya, silahkan lihat pada tabel diakhir artikel.
Namun sebelum itu, mari simak spesifikasinya terlebih dahulu.
Baca Juga: Harga Toyota Hilux Double Cabin 2020 Bekas, Tipe Diesel Cuma Segini
Spesifikasi Eksterior Toyota Hilux Double Cabin 2019
Grille depan berukuran besar dengan aksen krom atau hitam memberi kesan elegan dan modis.
Sepasang lampu utama didesain stylish, dipadukan dengan fog lamp yang terintegrasi rapi di bumper depan yang masih menggunakan bohlam Halogen standar.
Lekukan body yang dinamis semakin terlihat gahar berkat tambahan Foot Step dibagian bawah.
Untuk bagian roda memakai velg berdiameter 18 inchi pada tipe V dan 17 inchi pada tipe E dan G yang terbuat dari material Alloy.
Lanjut ke belakang yang tidak kalah modis dengan lampu belakang didesain vertikal dengan dan simpel namun modern memberikan visibilitas optimal.
Spesifikasi Interior Toyota Hilux Double Cabin 2019
Di balik tampilan luarnya yang maskulin, Toyota menyematkan interior yang nyaman dan fungsional.
Baca Juga: Mobil Double Cabin Murah, Harga Toyota Hilux 2006 Cuma Segini
Dashboard dibuat menggunakan material plastik keras berkualitas tinggi yang tahan panas dan benturan.
Didominasi dengan warna hitam dan abu-abu semakin menambah kesan gaharnya.
Sebagai fitur entertainmentnya tersedia Head Unit Double DIN pada tipe E dan G yang bisa mengakses fitur Radio AM/FM, USB Port, Aux-in hingga CD/MP3 Player.
Sedangkan pada tipe V dilengkapi Head Unit Touch Screen 7 inchi yang bisa mengakses fitur Aux-in, Radio AM/FM, CD/MP3 Player, USB Port hingga Bluetooth.
Untuk mengatur kesejukan kabin tersemat pengaturan AC Dual-Zone.
Nah Hilux Double Cabin tahun 2019 mampu menampung maksimal 5 orang dengan kursi yang ergonomis terlapisi bahan Fabric untuk tipe V dan Leather untuk tipe E dan G bahkan dilengkapi armrest serta headrest.
Fitur Toyota Hilux Double Cabin 2019
Selain itu, mobil Double Cabin ini juga sudah dilengkapi fitur keamanan dan keselamatan yang terjamin seperti Dual SRS Airbag, Hill Start Assist, Vehicle Stability Control, Trailer Sway Control, Immobilizer, Parking Sensor dan lainnya.
Baca Juga: Perbandingan Toyota Hilux dan Chevrolet Colorado, Lebih Handal Mana?
Hingga sudah menggunakan sistem pengereman ABS (Anti-lock Braking System), EBD (Electronic Brake-force Distribution) dan BA (Brake Assist).
Spesifikasi Mesin Toyota Hilux Double Cabin 2019
Melirik ke dapur pacunya, Toyota Hilux Double Cabin tahun 2019 memakai mesin 2GD-FTV berkapasitas 2.393 cc (2.4L), 4-silinder segaris dengan teknologi DOHC, 16 katup, CRDi (Common Rail Direct Injection), VNT Intercooler.
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 149 PS pada putaran mesin 3.400 rpm dan torsi maksimum 400 Nm untuk varian 4x4 dan 343 Nm untuk varian 4x2.
Tersedia pilihan transmisi manual 6 percepatan dan transmisi otomatis 6 percepatan.
Harga Toyota Hilux Double Cabin 2019 Seken
Berikut adalah daftar kisaran harga Toyota Hilux Double Cabin seken tahun 2019 sesuai varian tipenya, simak:
| Varian | Tahun | Spesifikasi | Harga |
| Hilux D-Cabin G 4x4 M/T | 2019 | 2.400 cc | Rp 300 juta - Rp 320 jutaan |
| Hilux D-Cabin E 4x4 M/T | 2019 | 2.400 cc | Rp 290 juta - Rp 310 jutaan |
| Hilux D-Cabin V 4x4 A/T | 2019 | 2.400 cc | Rp 315 juta - Rp 350 jutaan |
Baca Juga: Daftar Harga Toyota Innova Bensin 2017 Bekas, Venturer Tinggal Segini
Disclaimer:
- Harga sudah diupdate sesuai harga terkini dipasaran pada bulan Januari 2026.
- Harga yang tertera merupakan harga indikasi atau kisaran. Bisa berbeda di setiap showroom atau wilayah. Kami tidak menjamin harga akan sama dengan yang tercantum saat Anda membaca artikel ini.
- Harga bisa berubah sesuai kondisi kendaraan.
| Editor | : | Grid Content Team |

KOMENTAR