Berawal Dari Hobi, Pria Ini 'Ternak' Kawasaki Ninja Bekas Untuk Dijual

Taufan Rizaldy Putra - Kamis, 14 Februari 2019 | 18:52 WIB

Kawasaki Ninja mendominasi di dealer motor bekas Aris Motorsport (Taufan Rizaldy Putra - )

Otoseken.id - Semenjak diluncurkan tahun 2008 hingga saat ini, Aris Mulyadi tetap setia menunggangi Kawasaki Ninja 250.

Ia merupakan pemilik showroom motor bekas Aris Motor Sport di Jalan Raya Perjuangan No. 75, Marga Mulya, Bekasi Utara, Jawa Barat.

Awalnya showroom tersebut menjual berbagai jenis motor bekas, sampai suatu hari ada seorang customer menawar motor Kawasaki Ninja 250 milik Aris sendiri.

Meski awalnya enggan, akhirnya Aris melepas motor tersebut dan membeli Ninja baru.

(Baca Juga : Jurus Ampuh Mencegah Honda Scoopy Seken )

Berawal dari satu Ninja bekas miliknya, ternyata penjualan motor sport tersebut cukup lancar hingga akhirnya ia banting setir.

Taufan R. P./Otoseken
Aris saat melakukan inspeksi motor customer yang hendak dijual

"Awalnya saya jual Ninja karbu tahun 2008 punya saya sendiri, begitu stock terus pembelinya selalu ada akhirnya 2011 Aris Motor Sport fokus menjual motor sport 250," ujar Aris.

Aris mengaku bahwa hobi menunggangi dan memodifikasi Ninja 250 yang mendorongnya untuk terus eksis menjual motor sport bekas.

"Saya lihat di Bekasi juga sebelumnya belum ada yang fokus jual motor sport," tambahnya.

Seiring perkembangan motor sport di Indonesia, pria asal Bukittinggi tersebut juga ikut menjual motor-motor lain seperti Honda CBR250R, Yamaha R25, bahkan Kawasaki ER-6N