Dengan mengaktifkan overdrive, Anda akan melaju dengan menggunakan gigi tertinggi.
Cara ini bisa membuat penggunaan bahan bakar menjadi lebih efisien saat melaju konstan.
Hal itu karena putaran mesin menjadi lebih rendah pada kecepatan tinggi.
Ketika melaju dengan kecepatan konstan di jalan bebas hambatan, sebaiknya aktifkan tombol overdrive.
Baca Juga: Modal Rp 85 Ribu, Tampilan Yamaha NMAX Makin Sangar Pakai Setang Model Ini
Namun, bila Anda ingin mendapatkan efek engine brake di jalan menanjak atau hendak menyalip, Anda jangan mengaktifkan atau menggunakan overdrive (O/D Off).
Pasalnya, kalau overdrive hidup, putaran mesin terlalu rendah dan akan mengurangi kecepatan berakselerasi.
Anda juga bisa menonaktifkan overdrive jika membutuhkan engine brake di jalan menurun.
Oh ya, jika pada posisi overdrive mati dan Anda membutuhkan akselerasi lebih cepat lagi, pindahkan saja tuas transmisi ke posisi gigi 2.
Baca Juga: 5 Trik Mencuci Mobil Sendiri Dengan Hasil Wah, Tukang Cuci Profesional Mah Lewat
Dengan cara ini akselerasi yang dihasilkan bisa lebih cepat.
Atau bisa juga dilakukan dengan cara kickdown atau menekan pedal gas dalam-dalam.
Namun, beberapa mobil memiliki reaksi perpindahan gigi yang lamban.
Padahal Anda membutuhkan respons yang cepat.