Tips Meminang Yamaha MT-25 Bekas, Cek 3 Bagian Ini Ya Sob...

Arseen - Selasa, 18 Juni 2019 | 10:17 WIB

Yamaha MT-25 menggunakan platform yang sama dengan R25 (Arseen - )

Otoseken.id - Bagi yang ingin meminang Yamaha MT-25 bekas, ada baiknya dicek dahulu motornya.

Lantas apa saja yang harus diperiksa sebelum meminang Yamaha MT-25 bekas?

Jangan lupa cek 3 hal yang penting di Yamaha MT-25 bekas.

 

Yaitu, kaki-kaki, mesin dan kelistrikan.

1. Pengecekan Kaki-Kaki

Untuk memeriksa kondisi kaki-kaki Yamaha MT-25 bekas sebaiknya dilakukan dengan cara test ride.

Baca Juga: Wow! Ini Dia Gudangnya Sparepart Motor Lawas Keluaran Kawasaki

Alangkah baiknya minta kepada pemilik Yamaha MT-25 terlebih dahulu.

Tapi sebelum melakukan test ride, lirik area segitiga atas dan bawah serta as sokbreker bisa dilakukan.

"Kalau misalkan kaki-kaki depan masih bagus, antara segitiga atas, bawah dan sokbreker itu pasti lurus," ujar Heri.

"Pastikan saat melakukan test ride, motor enggak terasa lari-lari atau membuang ke arah kiri atau kanan," tambahnya.

Baca Juga: Awas! Walau Bikin Keren Tampilan, Pembungkus Setir Mobil Bisa Berakibat Fatal