Otoseken.id - Harus waspada nih bagi pemilik motor bekas dengan warna cat putih.
Pasalnya, motor berwarna putih punya penyakit cat berikut ini.
Penyakit ini biasanya menghantui bikers yang enggak pernah merawat motornya.
Penyakit apakah itu? Mari kita simak penjelasan dari salon bodi motor.
"Motor atau mobil yang berwarna putih itu rentan terkena yellowing," buka Joey Tumanduk, owner Fusion Motocare.
Baca Juga: Biaya Cat Ulang Honda Brio di Kota Solo, Estimasinya Siapkan Segini
"Sesuai dengan namanya, yellowing membuat cat motor jadi kekuning-kuningan," Joey, panggilan akrabnya.
Bahkan kalau parah, yellowing meninggalkan bercak-bercak kuning di bodi motor.
"Pigment cat motor berwarna putih itu sensitif terhadap cahaya Ultraviolet," jelas Joey.
Untuk mencegah motor putih kena yellowing, cuci saja tidak cukup.
Baca Juga: Teknik Pengecatan Bodi dan Bumper Mobil, Supaya Warna Tak Belang
"Kalau ownernya malas mencuci bahkan waxing secara teratur, enggak cuma dari matahari, kotoran dari jalan bisa membuat cat jadi kekuningan," tambahnya.
Nah, sebelum terlambat jangan malas untuk mencuci agar tidak terkena yellowing.
"Setidaknya seminggu sekali sehabis dicuci sekalian diwaxing, atau datang saja ke salon bodi motor gampangnya," pungkas pria yang kini salon motornya berada di Depok dan Bekasi ini.