Otoseken.id - Motor sobat ingin pakai busi balap untuk pemakaian harian? pikir-pikir lagi deh.
Siap-siap saja untuk sering mengganti busi motor.
Mirisnya masih banyak bikers yang percaya khasiat busi motor balap jika dipakai harian.
"Secara ignitability (penyalaan) busi motor balap itu bagus karena inti dari businya semua terbuat dari tembaga (heart of copper)," buka Diko Oktaviano, Technical Support Product Specialist, PT NGK Busi Indonesia.
Baca Juga: Dampak Busi Mobil Tidak Standar di Mesin, Efeknya Bisa Sebabkan Ini
"Tapi kalau berbicara soal durability (kekuataan, masa pakai) copper atau tembaga enggak lebih baik dari nikel," jelas pria yang akrab disapa Diko ini.
Makanya beberapa busi motor harian itu hanya menggunakan copper atau tembaga sebagai penghantar.
"Untuk ujung elektrodanya biasanya menggunakan nikel atau iridium," tambahnya di BSD, Tangerang Selatan, Banten.
Makanya beberapa pabrikan busi menamai busi standar mereka dengan Nickel Lead.
Baca Juga: Oli Pada Ulir Busi Bukan Pertanda Rusak, Melainkan Komponen Ini Yang Rusak