Panduan Merawat Sokbreker Mobil Bekas, Ini 3 Urutan Cara Mudahnya

ARSN - Minggu, 12 Januari 2020 | 09:30 WIB

Ilustrasi sokbreker mobil (ARSN - )

Otoseken.id - Di mobil, salah satu komponen yang penting adalah sokbreker.

Untuk merawat sokbreker sebenarnya sangat mudah.

Dengan memperhatikan beberapa hal, merawat sokbreker bisa dilakukan sendiri.

Komponen peredam kejut ini sangat bergantung terhadap kondisi jalan.

Bila jalan yang dilalui kurang mulus alias sering melewati jalan rusak, kinerja sokbreker akan sangat berat.

Setidaknya ada 3 cara untuk merawat sokbreker agar tetap awet.

Baca Juga: Cara Mudah Mengetahui Sokbreker Mobil Tipe Oli Atau Gas, Banyak Yang Bingung

1. Hilangkan Kotoran Menempel

Karena posisinya yang berada di kolong mobil, komponen ini rawan sekali dihinggapi kotoran.

"Biasanya musim hujan begini, air hujan dan pasir halus jadi musuh utama sokbreker," ucap Pangabean owner dari Formula Jaya Per.

Air hujan yang dibiarkan menempel akana membuat karat di sokbreker.

Walau sudah dilengkapi karet penutup dibagian as sokbreker, tapi lama kelamaan air bisa menyusup masuk.

Bahkan karat akan menyerang bagian bushing sokbreker dan baut-baut dudukan.

Begitu juga dengan pasir yang terbawa air hujan.

Pasir halus ini akan menggores bagaian as sokbreker.

"Maka dari itu, usahakan setiap melewati genangan air hujan, bilas dengan air dibagian sokbreker. hal itu setidaknya akan membuat pasir halus akan hilang," sebutnya.

Baca Juga: 3 Cara Bikin Keras Bantingan Sokbreker Depan Motor Lebih Keras

2.  Hindari Jalan Berlubang

Ini juga masih berkaitan dengan musim hujan kini sedang melanda.

Di beberapa titik jalan pasti akan terdapat lubang dengan berbagai ukuran dan kedalaman.

Semakin besar lubang akan berpotensi membuat sokbreker menjadi rusak.

Hentakan keras dari lubang akan membuat kemampuan sokbreker menurun.

"Sebisa mungkin hindari lubang yang terlalu dalam. Atau akan lebih baik kendalikan kecepatan agar saat menghantam lubang tidak dalam kecepatan tinggi," wanti Pangabean yang asli bersuku Batak.

3. Batasi Muatan Mobil

Setiap mobil pasti memiliki batasan muatan yang bisa diangkut.

Dan setiap mobil pasti memiliki batasan muatannya.

Bila dipaksakan, bukan tidak mungkin sokbreker akan menjadi sasarannya.

Umur sokbreker akan semakin cepat berkurang karena selalu diisi muatan berlebih.

"Untuk muatan berlebih lebih baik hindari. Tidak hanya sokbreker saja yang nanti kena sasaran, komponen lain pun akan cepat rusak," bebernya pemilik bengkel yang berada di Jl. Kartini Raya No.9C, Bekasi.