Sementara Civic Type R ini hanya memiliki pilihan transmisi manual 6 percepatan saja, hadir dengan 3 mode percepatan yakni Sport, Comfort, dan R.
(Baca Juga: Segini Harga Fast Moving Honda Civic Turbo di Bengkel Resmi Honda)
Saat mode berkendara dipilih, komputer akan menyesuaikan transmisi, suspensi dan mesin sesuai dengan pilihan yang kita inginkan. Tinggal mainkan saja knopnya.
Untuk urusan kenyamanan, Type R memakai suspensi depan MacPherson Strut, dan suspensi belakang Multi Link.
Jok Type R Pakai model bucket seat tapi masih bisa disetel. Perpaduan warna merah dan hitam, serta seat belt kelir merah mengentalkan aura mobil balap tersebut.
Posisi duduknya juga ‘amblas’ ditelan jok. Usah khawatir, karena bagian samping jok akan ‘memegang’ tubuh dengan baik.
(Baca Juga: Honda Civic LX Tahun 1989 Dijual Rp 135 Juta, Kondisi Sempurna)
ketika belok ekstrim sekalipun badan tetap berada di jok dengan baik. Akan lebih sempurna kalau seat belt sudah pakai sistem 4 titik layaknya mobil balap sesungguhnya.
Selain posisi yang amblas, posisi kaki terhadap pedal juga enak. Bagian paha tak terlalu lurus, tapi sedikit dinaikkan oleh jok. Karena jok pada bagian paha memang didesain sedikit agak naik. Posisi ini tidak hanya berlaku untuk pengemudi saja, tapi juga penumpang yang ada di kiri.
Metode duduk yang rendah ini acapkali diterapkan pada mobil balap supaya pengendara bisa merasakan dengan baik pergerakan mobil.