Toyota Innova Diesel Common-rail Jadi Konvensional, Suara Mesin Garang, RPM sampai 5.500

Abdul Aziz Masindo - Senin, 2 Maret 2020 | 10:00 WIB

Innova Diesel common-rail diubah jadi Konvensional (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Toyota Kijang Innova versi diesel tidak lagi menggunakan diesel konvesional, tetapi sudah menggunakan sistem common-rail.

Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, Otoseken sudah membahas bagaimana proses pengerjaan common-rail menjadi konvensional, dan apa saja spare parts yang diganti.

Nah kali ini Otoseken akan membahas, bagaimana suara dan putaran mesin Innova diesel setelah diubah dari common-rail menjadi konvensional.

Begitu mesin Innova diesel dihidupkan, suara yang kasar sudah terdengar, suaranya khas diesel Panther dan Truk Colt Diesel.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Sistem Common-rail (kanan), dan Konvensional (kiri)

(Baca Juga: ECU Rusak, Toyota Innova Diesel Common-rail Diubah jadi Konvensional, Begini Prosesnya)

Walaupun mesinnya tidak diganti, hanya mengganti boost pump atau injection pump, juga modifikasi injektor bawaan, namun suara mesin sangat jelas berbeda dengan mesin Innova common-rail pada umumnya.

"Boost pump atau injection pump di Innova ini saya ubah punyanya L300 bisa juga pakai Punyanya Panther, jadi tidak perlu lagi electrical ke injector seperti di common-rail," terang Giok Can, pemilik bengkel Betawi Diesel, Batuceper, Tangerang.

"Dalaman Boost pump-nya ada yang kita ubah housing-nya dan modifikasi sedemikian rupa di bagian dalam supaya bisa dipakai di Innova, dan hasilnya maksimal" lanjut pria yang disapa Koh Giok saat diwawancarai.

Untuk injector-nya, tetap menggunakan injector yang sama bawaan Innova, tapi di dalam injector juga ada yang dimodifikasi oleh Giok Can.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Mesin Innova Diesel Common-rail yang diubah ke Konvensional