Ngoprek Santuy di Rumah, Begini Cara Bersihkan Ruang Mesin Mobil yang Benar

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 4 April 2020 | 17:35 WIB

Cara mencuci mesin mobil (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Pandemi virus Corona (Covid-19) membuat pemerintah mengambil tindakan social distancing (pembatasan sosial) dengan tetap di rumah saja.

Bagi Anda yang mengisi kegiatan akhir pekan dengan mencuci sendiri mobil kesayangan di rumah, sebaiknya perlu hati-hati saat mencuci bagian ruang mesin.

Pasalnya mencuci ruang mesin tidak sama dengan mencuci eksterior bodi kendaraan, di ruang mesin banyak komponen kelistrikan yang rentan terkena air.

Jika komponen kelistrikan terkena air, akibatnya bisa menyebabkan malfungsi bahkan korsleting, namun jika mencuci ruang mesin dengan cara yang benar, hal tersebut tidak akan terjadi. 

Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi membersihkan mesin mobil

Baca Juga: Modal Air Teh Kemasan, Ban Motor Jadi Mengkilap, Ini Jurusnya

Seperti kita ketahui, air merupakan zat yang bisa menghantarkan listrik (konduktor), untuk itu pastikan mesin mobil dalam keadaan mati dan tidak ada komponen kelistrikan yang bekerja.

Hindari mencuci ruang mesin dengan cara menyemprotkan langsung air bertekanan tinggi ke area ruang mesin, kecuali pada bagian pinggir yang tidak mengenai mesin dan komponen lainnya.

Untuk antipisasi, tutup bagian-bagian yang rentan air seperti soket kelistrikan, ECU, sensor, dan sebagainya menggunakan plastik atau alumunium foil.

Cukup elap bagian mesin menggunakan elap basah, kuas dan sabun, untuk daerah blok mesin Anda bisa menggunakan sikat untuk merontokan sisa-sisa oli, Anda juga bisa menyemprotkan cairan khusus untuk membersihkan ruang mesin.

Baca Juga: Bersihkan Plafon Mobil Bekas, Cara Yang Salah Bisa Fatal, Ini Alat Yang Dibutuhkan

Alat yang digunakan bisa menggunakan kain ataupun kuas yang sudah terdapat sabun, setelah dibersihkan langsung dibilas, untuk area yang sempit, gunakan kuas berukuran yang lebih kecil. 

Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi ruang mesin yang bersih

Memilih cairan juga harus sesuai peruntukannya, misalnya mengelap bagian karet seperti selang yang terbuat dari bahan karet, gunakan cairan khusus silikon dan karet, untuk menjaga karet supaya tidak getas, untuk membersihkan bagian besi bisa menggunakan metal polish atau engine degreaser.

Namun untuk komponen alternator, jangan menggunakan air yang mengalir, karena dapat menyebabkan kerusakan.

Tahap terakhir, jika Anda mempunyai engine dressing atau cairan khusus pengkilap mesin, semprotkan engine dressing dan usap hingga merata.

Setelah proses mencuci ruang mesin selesai, jangan langsung menghidupkan mesin atau komponen kelistrikan lain, tunggu beberapa saat sampai ruang mesin benar-benar kering.