Otoseken.id - Akibat pandemi virus Corona, ekonomi termasuk bidang otomotif begitu berdampak.
Keresahan masyarakat akan penyakit Covid-19, membuat beberapa dealer kendaraan baik roda empat maupun roda dua, memberikan suntikan diskon demi mendongkrak penjualan unitnya.
Lalu, jika kendaraan seisal motor baru di dealer diberi potongan harga, apakah unit motor bekas kini juga mengalami penurunan harga jual?
Ahmad Saputra, pemilik showroom motor bekas (Motkas) Berkah Motor di Depok, Jawa Barat mengatakan, sepinya penjualan akhir-akhir ini belum bisa membuat harga motkas turun.
Baca Juga: Begini Ciri-ciri Motor Bekas Terendam Banjir, Banyak Spot Tersembunyi
"Harga motkas di showroom masih sama aja, tapi gak bisa di bilang turun apa naik," kata Ahmad, Minggu (12/4/2020).
"Karena harga deal motkas itu terjadi karena negosiasi antara penjual dan pembeli," lanjutnya.
"Jadi enggak ada patokan harga motor bekas itu turun atau naik. Paling yang turun ini penjualan, sepinya parah banget," ujarnya.