Otoseken.id - Proses cepat harga murah, tambal ban mobil jenis tusuk sering dilakukan saat ban mobil kempes atau bocor.
Namun, tidak sedikit yang beranggapan jenis tambal tusuk bisa merusak ban mobil dan menimbulkan risiko pecah ban dalam jangka panjang.
Ternyata ini yang menjadi penyebab tambal tusuk bisa merusak ban mobil.
"Kalau ditusuk untuk memasukkan cacing karetnya sampai dua atau tiga kali baru beres, ban mobil malah bisa bocor halus kedepannya," terang Rendy Cristian Darmawan, Kepala Mekanik Bengkel Nawilis Radio Dalam kepada GridOto.com.
Baca Juga: Pilih Ban Mobil yang Nyaman dan Aman, Perhatikan Juga Kode Bannya
Selama proses penusukkan, konstruksi rangka anyaman kawat ban bisa terkoyak karena terus bergesekkan dengan alat tusuk atau cacing karet itu sendiri.
Celah anyaman yang tadinya sempit lama-lama bisa menjadi melebar, yang juga akan menarik karet tapak ban untuk melonggarkan lubang di sekitar area tambalan.
"Waktu ditusuk biasanya juga asal dihajar lurus, tidak mengikuti kemiringan lubang bocor bekas tertusuk paku atau benda tajam," tekan Rendy.