Ia menjelaskan, Biodiesel B30 berpotensi membuat filter bahan bakar diesel maupun tangki cepat kotor.
Baca Juga: Ternyata, Diesel Chevrolet Pantang Minum Biodiesel B20, Ini Dampaknya
Ini karena pada Biodiesel B30 menggunakan bahan methanol dalam proses pembuatan bahan bakar Biodiesel B30.
Methanol yang ada di dalam kandungan B30 ini akan bereaksi dan membentuk senyawa sejenis deterjen, deterjan ini punya sifat sebagai pembersih.
"Jumlah kotoran jadi banyak karena kotoran di tangki ikut, tidak hanya dari bahan bakar, dalam waktu singkat akan memenuhi tampungan filter solar," ucap Tri Yuswidjajanto Zaenuri, Ahli Konversi Energi Fakultas Teknik dan Dirgantara Institut Teknologi Bandung.