Sendra mengungkapkan, selain biaya perawatan calon pembeli Honda Odyssey bekas juga perlu mempertimbangkan harga sparepart fastmoving-nya.
Baca Juga: Flashback Honda Odyssey Tahun 1999-2005, Sempat Jadi Kontroversi Antara Station Wagon dengan MPV
"Sebagian sparepart fastmoving original Honda Odyssey, terutama yang tahun lawas agak susah karena dealer resmi sudah enggak nyetok jadi mau gak mau inden," sebutnya.
"Tapi sparepart orisinal yang sulit dicari ini biasanya slowmoving semisal part kaki-kaki. Solusinya, bisa pakai copotan atau sparepart KW dari Taiwan atau Thailand," tambah Sendra.
Sebagai acuan dalam hal perawatan, berikut daftar harga sparepart fastmoving Honda Odyssey:
- Oli mesin 5W30 4 liter merek Total Rp 490 ribu, Motul Rp 650 ribu, Liqui Moly Moligen Rp 950 ribu
- Filter oli merek KEN Rp 40 ribu
- Filter udara aftermarket Rp 170 ribu
- Rem depan orisinal Rp 2,1 juta, KW Rp 800 ribu
- Rem belakang orisinal Rp 1,8 juta, KW Rp 500 ribu
- Minyak rem merek Wurth 2 liter Rp 200 ribu, kemasan botol 250 ml Rp 50 ribu
- Oli matik merek Idemitsu 3 liter Rp 280 ribu