Inilah 5 Alasan Datsun Go Panca dan Go+ Panca Bekas Masih Layak Dibeli

Konten Grid - Selasa, 6 Mei 2025 | 10:53 WIB

Alasan Datsun Go Panca dan Go+ Panca masih layak dibeli (Konten Grid - )

Dok.OTOMOTIF
Interior Datsun GO+ Panca 2014

Kini harga bekasnya makin terjangkau, merujuk data dari pricelist GridOto.com Datsun Go dan Go + tahun 2016 tipe T Option dan T Active sudah Rp 70 jutaan sampai Rp 90 jutaan, dan Rp 65 juta sampai Rp 80 jutaan untuk tipe standar.

Baca Juga: Harga Datsun Go Panca Bekas 2017, Mobil LCGC Minim Perawatan 

2. Daya Tampung Bagasi

Dok.OTOMOTIF
Bagasi Datsun GO+ Panca 2014

Datsun GO memiliki daya tampung bagasi yang lebih luas daripada GO+ Panca, yaitu 265 liter.

Sedangkan GO+ Panca memiliki daya tampung bagasi sebanyak 48 liter.

Tetapi, jika jok belakang dilipat daya tampung bagasi GO+ bisa lebih banyak memuat barang bawaan.

3. Smart Meter

Datsun memberi nama panel instrumen ini dengan nama smart meter.

Smart meter Datsun sudah dilengkapi takometer digital dan penunjuk penggantian gigi dalam spidometer agar pengendara dapat mengoper gigi secara ideal sehingga dapat mengurangi konsumsi bahan bakar.

Dok. OTOMOTIF
Smart Meter Datsun Go dengan RPM digital