Otoseken.id - Agar berkendara selalu aman terkendali, kampas rem mobil wajib selalu dalam kondisi baik.
Pada saat libur akhir tahun 2020 ini bisa dimanfaatkan untuk mengecek kondisi kampas rem mobil di rumah.
Soalnya, pengecekan kampas rem mobil di rumah itu caranya cukup gampang.
Anda hanya butuhkan beberapa kunci-kunci dan cairan pembersih rem alias brake cleaner.
Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Rem Mobil Bisa Jadi Macet, Dua Hal Ini Penyebabnya
"Cek kondisi kampas rem mobil baiknya dengan mencopot roda," buka Cen Cen dari bengkel spesialis Senja Otomotive, Pulo Gebang, Jakarta Timur kepada GridOto.com.
"Untuk, kampas rem cakram kalau repot enggak usah buka kaliper," tambahnya sambil tersenyum.
Agar kampas rem bersih maksimal, Anda tinggal menyemprotkan cairan brake cleaner saja.
Semprotkan brake cleaner secukupnya ke bagian kampas rem dan biarkan kotoran turun dengan sendirinya.
Baca Juga: Kenali Tanda-tanda Rem Mobil Bekas Macet, Simak Cara Mudahnya
Kalau rem belakang masih pakai tipe teromol, maka Anda perlu mencopot penutup teromolnya.
Bersihkan tutup tromol rem dan bagian kampas rem dengan menggunakan brake cleaner.
Sambil membersihkan, lihat juga kondisi kampas rem mobil Anda.
"Lihat permukaan kampas rem cakram, kalau sudah menyisakan sekitar 2 mm segera ganti dengan kampas rem yang baru," tutup Cen Cen.
Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Rem Mobil Bekas Masuk Angin, Hal Ini Perlu Diperhatikan
Pasalnya, kalau dibiarkan bisa berbahaya karena bisa mengurangi kemampuan pengereman mobil.
Demikian artikel tips libur akhir tahun 2020 tentang cara mudah membersihkan kampas rem di rumah.
Penyebab Pedal Rem Mobil Bekas Jadi Ngebagel atau Keras Saat Diinjak
Otoseken.id - Tiba-tiba pedal rem mobil kesayangan jadi ngebagel atau keras? Kenali penyebabnya nih.
Pedal rem yang menjadi keras saat ditekan bisa menjadi indikasi adanya kerusakan pada sistem pengereman mobil.
Kalau pedal rem diinjak terasa keras tentu cukup berbahaya karena bisa mengganggu kerja rem mobil, bahkan rem blong.
"Paling sering terjadi karena adanya penyumbatan di dalam booster rem dan di brake vacuum hose atau slang vakum rem mobil," tutur Heri, kepala mekanik bengkel spesialis Toyota Sejati Motor, Blok M saat dihubungi GridOto.com.
Baca Juga: Pedal Rem Mobil Bergetar Saat Diinjak? Ini Beberapa Penyebabnya
Penyumbatan pada slang vakum rem mobil terjadi karena adanya kotoran yang ikut terisap masuk.
Tekanan udara yang mengalir di dalam slang vakum didapatkan dari pompa vakum yang mengisap udara dari intake manifold.
"Kotoran yang ikut masuk lama-lama bisa menyumbat klep yang mengatur bukaan tekanan udara," terang Heri.
Efeknya saat pedal rem diinjak tekanan udara tertahan di klep selang vakum dan pedal rem terasa keras.
Baca Juga: Cara Mudah Merawat Rem Mobil Bekas Saat Masuk Musim Hujan
"Kalau dari booster rem di bagian dalam terdapat bantalan karet seperti mangkuk yang sudah mengeras," sebut Heri.
"Elastisitasnya berkurang sehingga tekanan udara tidak bisa menekan bantalan karet, injakkan pedal rem terasa tertahan," tambah Heri.