Penyebab Kampas Rem Motor Bekas Habis Sebelah, Begini Cara Memperbaikinya

ARSN,Muhammad Farhan - Rabu, 30 Desember 2020 | 13:28 WIB

Ilustrasi kampas rem motor habis sebelah (ARSN,Muhammad Farhan - )

"Jadi sebelum tidak dipakai itu kotorannya dibiarkan, akhirnya mengendap," ucap Ibrahim dari D-Garage Tj Priok, Jakarta Utara.

"Kotoran di area kaliper mengendap di piston, efeknya ya rem macet atau lengket," ungkap Baim sapaan akrabnya.

Tapi tenang, kotoran yang mengendap di piston ini ternyata cukup mudah dibersihkan.

Baca Juga: Copot Thermostat di Motor Bekas, Mesin Bisa Kedinginan, Ini Bahayanya

"Harus bongkar kaliper dari dudukannya, lalu bersihkan area piston pakai air sabun supaya tidak macet atau lengket," lanjut Baim.

Supaya kotoran tidak mudah menempel juga bisa beri gemuk di area piston.

Kalau sudah tinggal pasang kembali semuanya.

"Oh iya jangan lupa cek kondisi minyak rem dan buang angin rem supaya lebih aman," tutupnya.