Kenali Ciri-ciri Engine Mounting Mobil Bekas Rusak, Ini Gejalanya

ARSN,Radityo Herdianto - Kamis, 14 Januari 2021 | 13:19 WIB

Engine mounting meredam getaran mesin (ARSN,Radityo Herdianto - )

Dede menjelaskan, untuk mobil harian yang tinggal di kota-kota besar, risiko kerusakan engine mounting lebih cepat.

Jumlah engine mounting mobil beragam tergantung jenis mobilnya, biasanya untuk mobil penggerak roda depan, jumlah engine mounting lebih banyak.

Sebagai contoh, untuk mobil Toyota Avanza, Kijang Innova, dan Toyota Rush yang berpenggerak roda belakang atau Rear Wheel Drive (RWD), umumnya menggunakan 2 buah engine mounting.

Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi mesin mobil

Baca Juga: Deteksi Engine Mounting Mobil, Kenali Tanda-tanda Sudah Harus Ganti

"Mobil penggerak belakang biasanya engine mountingnyanya 2, di sebelah kiri dan kanan," katanya.

Sedangkan mobil Suzuki Ertiga, Honda Mobilio, Mitsubishi Xpander yang berpenggerak roda depan atau Front Wheel Drive (FWD) umumnya menggunakan 4 buah engine mounting.

"Kalau mobil penggerak depan lebih ribet, dia ada 4 engine mounting, di setiap sisi dan di transmisi," tutup Dede, Teknisi King Mobil di Tangerang.