Otoseken.id - Sebelum membeli Toyota Fortuner diesel ataupun Kijang Innova diesel, sebaiknya periksa juga kondisi mesin pada bagian turbocharger.
Toyota All New Fortuner dan Kijang Innova Reborn versi diesel menggunakan basis mesin yang sama yakni mesin diesel berkode 2GD-FTV.
Mesin diesel berkode 2GD-FTV berkapasitas 2.393 cc 4-silinder di Fortuner dan Innova Reborn sudah disematkan teknologi VNT (Variable Nozzle Turbocharger).
Baca Juga: Chevrolet Captiva Diesel Jangan Pakai Solar Jelek, Komponen Ini Bisa Kena
Bukan hanya di generasi sekarang, Fortuner dan Innova generasi sebelumnya dengan kode mesin 2KD-FTV juga sudah mengusung Turbocharger.
Iwan Abdurahman, Workshop Department Head PT Toyota Astra Motor, memaparkan bagimana kondisi turbo yang baik atau tidak di mesin diesel seperti Toyota Fortuner dan Innova Reborn.
"Masalah pertama yang sering dialami turbo mesin diesel adalah suara siulan dari baling-baling turbo,” tutur Iwan Abdurahman, Workshop Department Head PT Toyota Astra Motor, Sunter, Jakarta Utara.
Iwan menambahkan, siulan terjadi akibat baling-baling rusak, seperti oleng, gompal, atau oblak.
“Biasanya karena usia pakai, tapi siulan tersebut hanya mengganggu telinga saja,” ungkap Iwan.