Honda CR-V 2.4 Versi AWD 2013 Antik dan Langka, Unitnya Ada di Sini

Abdul Aziz Masindo - Jumat, 5 Februari 2021 | 18:35 WIB

Honda CR-V 2.4 AWD 2013 bekas (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Jika dilihat sekilias, Honda CR-V generasi keempat (RM) ini seperti CR-V pada umumnya, ternyata ini merupakan CR-V versi luar dengan pengerak keempat roda atau AWD (All-Wheel Drive).

Honda CR-V kondisi bekas memang masih menjadi SUV favorit di bursa mobil bekas, kenyamanan dan suspensi monokoknya menjadi kelebihan di SUV Honda CR-V ini.

Jika mengingat kembali sejarah, setelah sukes dengan Honda CR-V generasi ketiga (RE), PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali meluncurkan Honda CR-V generasi keempat (RM) ke Indonesia pada akhir 2011.

Desain SUV Honda CR-V ini menjadi labih membulat dan lebih manis dibandingkan dengan generasi sebelumnya dengan garis-garis tegas.

Abdul Aziz Masindo/otoseken.id
Honda CR-V 2.4 AWD 2013 bekas

Baca Juga: Honda CR-V 2014 Seken November 2020, Grand New CRV 2.0 Cuma Segini

Honda CR-V generasi keempat dengan kode bodi RM ini menawarkan 2 pilihan mesin bensin, yakni mesin berkapasitas 2.400 cc dan 2.000 cc

Dan pilihan transmisi manual 6-percepatan dan otomati 5-percepatan, namun khusus di Indonesia hanya ada pilihan penggerak roda depan atau FWD (Front Wheel Drive).

Nah kami menemukan Honda CR-V generasi keempat yang beda dari CR-V kebanyakan yang berkeliaran di Indonesia, ini merupakan CR-V generasi keempat dengan penggerak keempat roda atau AWD (All-wheel Drive).

"Ini CR-V 2.400 cc bulit up versi luar, tahun 2013 4x4 AWD yang langka, kalau yang masuk ke Indonesia kan hanya berpenggerak roda depan (FWD)," buka Rizki Maulana, GM Fast Automobil di Bursa Mobil Bintaro, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Honda CR-V 2012 Seken November 2020, Varian Ini Cuma Rp 100 Jutaan

Selain itu, CR-V generasi keempat versi AWD sudah dilengkapi fitur sunroof yang dapat dibuka secara elektrik.

Abdul Aziz Masindo/otoseken.id
Honda CR-V 2.4 AWD sudah dilengkapi sunroof

"Kalau generasi ini di Indonesia kan belum ada sunroof, kalau varian AWD sudah ada sunroof-nya," lanjut Rizki.

Menurutnya, jarak tempuh atau odometernya di angka 54 ribuan kilometer service record bengkel resmi Honda.

Kondisi mesin, kaki-kaki, transmisi dan elektrikal dalam kondisi sehat, pun begitu dengan kondisi interior yang masih orisinal bawaan.

Dokumentasi Fast Automobil
Interior Honda CR-V 2.4 AWD 2013

Baca Juga: Honda CR-V 2013 Seken November 2020, Rp 200 Juta Dapat Varian Ini

Untuk harganya dilepas showroom Fast Automobil seharga Rp 285 juta (cash).

"Harganya Rp 285 juta, makanya kami tempel tulisan 4x4 biar enggak kaget lihat harganya, ini kan versi AWD bukan yang biasa," tutup Rizki Maulana, GM Fast Automobil di Bursa Mobil Bintaro, Tangerang Selatan.

Showroom Fast Automobil

Bursa Mobil Bintaro Jaya, kios B01-B02, Jl. Raya Boulevard Bintaro Jaya Sektor 7. (081915545134/087880999301)