Honda Civic Estilo dan Genio, Saudara Kembar yang Beda Nasib

Abdul Aziz Masindo - Selasa, 16 Maret 2021 | 11:15 WIB

Peluncuran Honda Civic Estilo dan Genio tahun 1992 (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Pada tahun 1992 lalu, Honda Civic generasi kelima meluncur ke Indonesia dengan dua varian, yakni Civic Estilo dan Civic Genio.

Honda Civic Estilo dan Civic Genio ini merupakan saudara kembar, hanya beda di jenisnya, Civic Estilo merupakan versi hatchback sedangkan Civic Genio versi sedannya.

Meskipun Civic Estilo dan Civic Genio saudara kembar, tapi Civic generasi kelima tersebut beda nasib, yap Civic Estilo bekas saat ini masih diburu para kolektor, harganya pun gelap.

Darin pantauan di situs jual-beli, Honda Civic Estilo yang dibanderol mulai dari Rp 150 jutaan hingga 400 jutaan.

Baca Juga: Penyebab Honda Civic Estilo Harga Bekasnya Gelap Ketimbang Civic Genio

Sedangkan Honda Civic Genio pasaran harga bekasnya di angka Rp 30 - 50 jutaan, tentu saja harga tersebut masih masuk akal.

hondaautobest.co.id
Ilustrasi Honda Civic Genio yang diproduksi tahun 1992 - 1995

Padahal angka penjualan Honda Civic Genio pada saat barunya lebih tinggi atau lebih laku Civic Genio ketimbang Civic Estilo.

Lantas mengapa harga Honda Civic Estilo bekas begitu fantastis?