Daftar Harga Honda Brio 2019 April 2021, Umur Muda Termurah Rp 140 Juta

ARSN - Kamis, 22 April 2021 | 10:35 WIB

Ilustrasi All New Honda Brio Satya (ARSN - )

Otoseken.idDi pasaran, Honda Brio tahun 2019 termurah cuma sekitar Rp 100 jutaan.

Honda Brio 2019 jadi salah satu city car seken paling laris di tahun 2020.

Saking banyaknya varian yang ditawarkan, harga bekas Honda Brio kini beragam.

Dari catatan yang kami dapat, Honda Brio 2019 bisa didapatkan dengan harga termurah Rp 140 juta.

Baca Juga: Indikator Rem Parkir Honda Brio Nyala Tiba-tiba, Ini Penyebab dan Solusinya

Yaitu varian Honda Brio tipe All New Brio Satya E M/T.

Sementara untuk harga termahalnya menurut data kami dipegang oleh All New Brio Satya RS A/T seharga Rp 170 juta.

Berikut pricelist Honda Brio bekas diambil dari kanal pricelist Gridoto.com di sini.

All New Brio Satya E M/T 2019 1.200 cc, 89 dk Rp 145 juta
All New Brio Satya RS A/T 2019 1.200 cc, 89 dk Rp 170 juta
All New Brio Satya E A/T 2019 1.200 cc, 89 dk Rp 140 juta

Tak Usah Risau Punya Honda Freed, Penyakit Mesinnya Cuma Satu

Otoseken.com - Sebelumnya Otoseken sudah mengulas mengenai beberapa hal tentang  yang umumnya muncul pada Honda Freed, kali ini kami akan membahas sektor mesin.

Untuk sektor mesin Freed, sesungguhnya Anda tak perlu risau.

Karena mesin L15A yang diusung Freed dan saudaranya, Honda Jazz, tergolong cukup bandel.

Tapi, ada satu masalah yang cukup ringan dan mudah ditanggulangi.

(Baca Juga : Avanza Manual Dan Otomatik, Ini Beda Biaya Servisnya Di 100.000 Km )

Biasanya busi NGK IZFR6K-13 laser iridium bawaan pabrik tidak kuat jika tangki bahan bakar diisi dengan bahan bakar yang kualitasnya kurang baik.

Dok. OTOMOTIF
Honda Freed

"Gejalanya performa turun drastis. Tidak bisa lari lebih dari 120 km/jam," ujar Rudy Solihin pemilik bengkel Ramayana Motor khusus Honda di bilangan Kedoya Jakarta Barat.

Solusinya cukup mudah, tinggal ganti busi dengan tipe yang sama dengan bawaan pabrik.

Alternatif lain bisa juga menggunakan busi yang umum seperti NGK ZFR6K-11 seharga Rp 60-100 ribu untuk empat buah.

"Imbasnya ke performa sedikit menurun dibandingkan kondisi normal, dan jika pakai busi tak sesuai spesifikasi pabrik akan lebih boros sedikit," tambah Rudy.

(Baca Juga : KTM Duke 200 Seken, Cermati Beberap Hal Ini Dulu Sebelum Kecewa )

Masalah lain pada Honda Freed jika kita membersihkan throttle body saat tune-up sendiri.

Terkadang setelah selesai dibersihkan dan dipasang seperti semula, idle sedikit lebih tinggi dibanding keadaan normal.

Normal 700 sampai 800 rpm dalam kondisi AC off, ketika terjadi idle error maka posisi jarum tachometer menunjukan angka 1.000 rpm.