Berminat Beli Motor Yamaha Mio Sporty Bekas? Waspada 3 Penyakitnya

Dok Grid - Kamis, 29 Agustus 2024 | 14:54 WIB

Yamaha Mio (Dok Grid - )

Otoseken.id - Kali ini, kita bahas tips saat membeli motor matik bekas yaitu Yamaha Mio.

Kita akan membahas mengenai tiga penyakit Yamaha Mio yang harus diwaspadai.

Tiga penyakit ini menyerang Yamaha Mio yang memang sudah mulai berumur.

Buat kalian yang ingin beli Yamaha Mio bekas, harus tahu nih.

Penyakit Yamaha Mio Sporty

Apa saja penyakit Yamaha Mio yang harus diwaspadai? Simak penjelasannya berikut ini:

1. CVT Berdengung dan Berdecit

Isal/GridOto.com
CVT Yamaha Mio bekas

Baca Juga: Simak, Ini Penyebab Stater Elektrik Motor Bekas Yamah Mio J Ngadat 

Ada dua penyakit CVT Yamaha Mio yang harus diwaspadai, yaitu berdengung dan berdecit.

"Suara dengung yang terdengar pada area CVT bagian belakang disebabkan oleh gardan atau gear rasio yang mulai aus," buka Jimmy Anwar, Owner Mionizer, bengkel spesialis restorasi Yamaha Mio kepada GridOto.

"Biasanya salah satu mata atau gigi pada gear rasio mulai kemakan atau terkikis, umumnya disebabkan oleh kualitas oli gardan yang jelek," tambahnya.