Segini Konsumsi BBM Suzuki Ertiga Diesel, Hasilnya Sangat Mengejutkan

Dok Grid - Selasa, 22 Oktober 2024 | 14:53 WIB

Suzuki Ertiga Diesel 2017 (Dok Grid - )

Otoseken.id - Cara beli mobil bekas, segini konsumsi BBM Suzuki Ertiga bermesin diesel.

Di pasaran LMPV diesel bekas ada Suzuki Ertiga diesel dan Chevrolet Spin diesel, nah Suzuki Ertiga diesel bisa menjadi pilihan yang tepat sebagai LMPV yang irit bahan bakar.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) meluncurkan Ertiga bermesin diesel pada 2017 dibanderol Rp 219,5 juta pada saat itu, kini harga pasaran Ertiga diesel tahun 2017 sudah Rp 140 - 160 jutaan.

Dapur pacu Suzuki Ertiga diesel mengandalkan mesin berkode D13A berkapasitas 1.248 cc dengan teknologi VGT (Variable Geometry Turbo) intercooler.

Mesin tersebut mampu memuntahkan tenaga 89 dk pada 4.000 rpm, dan torsi 200 Nm yang sudah bisa didapat di putaran bawah 1.750 rpm.

Baca Juga: Penyebab Transmisi Manual Suzuki Ertiga Tidak Bisa Mundur, Simak 

Youtube/Otoseken
Mesin Turbo Diesel Suzuki Ertiga Diesel

Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi manual 5 percepatan dengan penggerak roda depan atau FWD (Front Wheel Drive).

Hadirnya VGT ini terbukti mampu mengoptimalkan kinerja turbin untuk mencapai torsi tinggi pada putaran rendah dan mengeluarkan kekuatan maksimal pada kecepatan tinggi.

Suzuki Ertiga diesel menyematkan teknologi mild Hybrid dengan nama dagang SHVS (Small Hybrid Vehicle by Suzuki).

Baca Juga: Segini Konsumsi BBM Suzuki Ertiga Hybrid, Hasilnya Diluar Dugaan 

Apa itu SHVS(Small Hybrid Vehicle by Suzuki)? 

Pada dasarnya sebuah mobil dikatakan hybrid apabila memiliki 2 sumber tenaga (hibrida), tapi berbeda dengan Ertiga diesel.

Cara kerja SHVS di Ertiga diesel lebih sederhana. SHVS di Ertiga diesel tidak memiliki 2 sumber tenaga, laju mobil sepenuhnya tetap mengandalkan kekuatan mesin bakar.

Youtube/Otoseken
Indikator SHVS di Panel Instrumen Suzuki Ertiga Diesel

Meskipun didukung motor listrik dari baterai (aki) berkekuatan 70Ah. Ertiga diesel ini juga dilengkapi Integrated Starter Generator (ISG).

ISG inilah yang bertindak jadi generator untuk menangkap energi yang terbuang saat deselerasi. Hingga berubah menjadi motor untuk meningkatkan torsi saat akselerasi.

Baca Juga: Kelemahan dan Kelebihan Suzuki Ertiga 2012, Harga Cuma Rp 100 Jutaan

Dok. Auto Bild Indonesia
Suzuki Ertiga Diesel 2017

Termasuk mengaktifkan peran baterai saat mesin dalam kondisi idle Start/Stop. Secara keseluruhan inti hybrid di Ertiga ini adalah untuk efisiensi bahan bakar.

Hasilnya konsumsi bahan bakar Ertiga diesel dalam kota tembus 17,7 km/lilter. Sementara di rute luar kota, Ertiga diesel bisa meraih 20,8 km/lilter, membuat Ertiga diesel merupakan mobil keluarga yang irit BBM.

Baca Juga: Harus tahu, Ini Penyebab Baterai Remote Suzuki Ertiga Cepat Habis