Modifikasi Honda Accord Maestro 1993, Tampil Simpel Tapi Elegan

Abdul Aziz Masindo - Minggu, 3 April 2022 | 07:00 WIB

Honda Accord Maestro 1993 dimodifikasi simpel tapi elegan (Abdul Aziz Masindo - )

Otoseken.id - Honda Accord Maestro usianya memang sudah masuk kategori motuba alias mobil tua bangka, tapi dengan sentuhan modifikasi yang simpel, Accord Maestro berwarna putih ini bisa tampil elegan.

Andra pemilik Accord Maestro produksi tahun 1993 berwarna putih ini lebih memilih memodifikasi dengan konsep minimalis tapi bisa terlihat elegan.

"Saya lagi pengin nostalgia main mobil '90an aja, mulai dari nyari mobil sampai modifnya dibantu sama Sidky, teman lama saya," ucap Andra Fajar Bramandita.

Begitu mobil didapat, sekujur bodi pun langsung direpaint dengan warna putih dari Danapaint dan pernis Belkote agar mengilap.

Oiya, seluruh fender juga sudah diwidebody natural karena mau pakai pelek gede dan lebar.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Modifikasi Accord Maestro 1993 milik Andra Fajar Bramandita, tampak belakang

"Bumper juga diganti pakai versi JDM dan lips Honda Legend," jelas Sidky yang ikut saat pemotretan.

Kemudian barulah pelek Leon Hardiritt ukuran 19x9+10 inci dengan ban Accelera ukuran 215/35R19 rata. Agar lebih ceper, per dan sokbreker custom langsung dipasang.

"Arm juga dicustom untuk meminimalisir gesrot spakbor," tukas Andra.

Dengan begini saja, Maestro Andra langsung berubah penampilannya. Jadi lebih mewah dan juga elegan ya.