Wah, Ini Dia Solusi Agar Perjalanan Jauh Naik Motor Gak Cepat Pegal, Ubah Joknya Saja

ARSN,Uje - Rabu, 27 April 2022 | 16:17 WIB

Kulit jok motor dan mobil punya karakter yang berbeda (ARSN,Uje - )

Otoseken.id - Wah, ini dia solui agar perjalanan jauh naik motor gak cepat pegal-pegal. Ubah saja joknya jadi ala-ala motor Eropa.

Ada sebuah cara agar duduk di jok motor saat perjalanan jauh menjadi lebih nyaman.

Cara yang dimaksud adalah dengan melakukan modifikasi di bagian jok menjadi ala motor Eropa.

Seperti namanya, modifikasi desain jok ini memang meniru dari bentuk jok motor yang banyak dijual di Eropa.

Secara bentuk desainnya memang agak berbeda dengan desain jok motor di Indonesia yang terkesan lebih sporty.

Menurut Apip owner Blacksweet Custom Seat di daerah Kemayoran, Jakarta Pusat, modifikasi jok motor dengan model ala Eropa ini memang cukup digemari.

"Jadi ini terinspirasi dari Yamaha XMAX 300, model ini simpel tapi dipakainya lebih nyaman," buka Apip.

"Tren ini sudah muncul lumayan lama yakni sekitar tahun 2018. Namun sampai sekarang banyak motor matik yang request model ini," terangnya.

Baca Juga: Awas Motor Jadi Incaran Maling Saat Ditinggal Mudik, Ini Cara Mengatasinya Ala Bengkel Resmi