Waduh, Begini Penampakan Kampas Ganda Motor Matik Yang 5 Tahun Tidak Diganti

ARSN,Mohammad Nurul Hidayah - Rabu, 18 Mei 2022 | 15:36 WIB

Kondisi kampas ganda Yamaha NMAX 5 tahun pemakaian (ARSN,Mohammad Nurul Hidayah - )

Otoseken.id - Waduh, begini panampakan kampas ganda motor matik yang 5 tahun tidak diganti. Bestie pasti banyak yang penasaran kan.

Nah, kami menemui motor Yamaha NMAX yang usia pakainya sudah lebih dari 5 tahun dan melakukan penggantian kampas ganda.

Selama 5 tahun pemakaian, motor ini sudah dipakai menempuh jarak 60.200 km.

Sepenglihatan mata tampak kalau sudah terjadi perubahan warna pada area tapak kampas ganda.

"Tapak kampas gandanya sudah kelihatan lebih hitam. Itu terjadi karena kampas akan panas ketika motor digunakan," ujar Wahyu Juliansyah mekanik dari bengkel Sulthon Jaya Motor.

Untuk warna kampas ganda motor matik dalam kondisi baru sendiri umumnya lebih ke abu-abu dengan bintik-bintik berwarna hitam.

Nurul
5 tahun pemakaian (kampas ganda berwarna gelap), ketebalan kampas ganda sedikit termakan dibandingkan yang baru (kampas ganda berwarna terang)

Menariknya, meski sudah 5 tahun digunakan tidak pernah diganti, ketebalan kampas ganda bawaan NMAX ini tidak banyak termakan.

"Ya meski tebalnya tidak jauh berbeda dengan yang baru, namun tekstur permukaan kampas gandanya sudah jauh berbeda," yakin Wahyu yang bengkelnya di Depok, Jawa Barat.

Baca Juga: Bahaya Bestie, Ini Yang Bakal Terjadi Jika V-belt Motor Matik Putus di Jalan