Jadi Bengkel Rujukan Komunitas Mobil Honda, Bengkel Spesialis Honda Camp Buka Cabang Baru

Abdul Aziz Masindo - Rabu, 31 Agustus 2022 | 06:50 WIB

Bengkel spesialis Honda Camp cabang Lebak bulus, Jaksel (Abdul Aziz Masindo - )

"Carbon clean uap dia pakai mesin khusus dan lebih ramah lingkungan, kalau gurah menghilangkan keraknya bisa lebih bersih, tapi kurang ramah lingkungan, karena nanti mengeluarkan banyak asap di knalpot," lanjut Gito.

Baca Juga: Empat Alasan Honda Jazz Generasi Kedua Masih Sangat Layak Dibeli

 

 Biaya tune up dengan metode gurah mesin, biayanya Rp 350 ribu termasuk chemical dan jasa.

Kemudian metode carbon clean uap biayanya Rp 300 ribu termasuk chemical dan jasa.

Abdul Aziz Masindo/Otoseken.id
Peresmian bengkel spesialis Honda Camp dihadirkan beberapa komunitas Honda

Menariknya lagi, bagi sobat yang merupakan anggota komunitas Honda maupun mobil lain, berkesempatan dapat diskon jasa 20 persen.

"Kalau servis di Honda Camp, yang servis member dari komunitas dapat diskon jasa 20 persen, dengan syarat menunjukkan nomor lambung, enggak cuma komunitas mobil Honda saja, mobil lain juga berlaku," tutup Sugito, owner Honda Camp.

Bengkel Spesialis Honda Camp Cabang Lebak Bulus

Jl. Lebak Bulus Pd. No.8, RT.1/RW.4, Lb. Bulus, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan
No Telepon : 08118242295