Otoseken.id -Walaupun Toyota Kijang Innova Zenix sebagai Innova generasi terbaru sudah meluncur, tapi pasaran Innova Reborn khususnya yang diesel enggak goyah.
Ditambah harga kenaikan BBM diesel non subsidi seperti Dexlite dan Pertamina Dex yang terus naik, membuat beberapa mobil diesel mengalami koreksi harga pasaran bekasnya.
"Mobil diesel turun, karena harga Dexlite naik terus, peminatnya turun otomatis harganya turun juga, harga diesel turun 5 sampai 10 persen harga turunnya," Johanes Gouw selaku Branch Manager dari showroom Solusi Mobilindo di Pamulang, Tangerang Selatan.
Seperti Toyota Fortuner diesel dan Mitsubishi Pajero Sport diesel, tapi Kijang Innova Reborn diesel disebut beberapa pedagang harga bekasnya masih bertahan, ini karena peminat Innova Reborn diesel yang masih banyak.
"Contoh Pajero Sport Dakar 2016 pasarannya sekarang Rp 380-390 juta, padahal sebelumnya Rp 400-410 juta, kalau Fortuner VRZ 2016 sekarang Rp 365-370 juta, sebelumnya bisa Rp 390 juta," lanjutnya.
"Diesel yang enggak turun itu Innova, karena menurut saya Innova Zenix yang baru enggak ada yang diesel, Innova Reborn Diesel jadi masih diminati, enggak turun kayak Fortuner atau Pajero Sport, jadi saya ambil Innova mau bensin atau diesel masih berani nyetok banyak juga," Tambah Pria yang akrab disapa Hans.
Di sektor dapur pacunya, Innova 2.4 Reborn diesel pakai mesin berkode 2GD-FTV, performanya lebih besar 40 persen dari mesin 2KD-FTV di generasi sebelumnya, mencapai 149 dk di 3.400 rpm dan torsi 360 Nm di 1.200 - 2.600 rpm.
Buat kalian yang lagi cari Toyota Kijang Innova 2.4 Reborn diesel bekas, berikut harga pasaran bekasnya yang dikumpulkan dari beberapa pedagang mobil bekas di wilayah Jakarta dan sekitarnya pada Desember 2022:
Kijang Innova Reborn 2.4 Diesel bekas
- Kijang Innova 2.4 G AT 2016, Rp 300 juta
- Kijang Innova 2.4 G MT 2017, Rp 290-295 juta
- Kijang Innova 2.4 G AT 2017, Rp 310-315 juta
- Kijang Innova 2.4 G MT 2018, Rp 330 juta
- Kijang Innova 2.4 V AT 2018, Rp 370-375 juta
- Kijang Innova 2.4 G MT 2019, Rp 330 juta
- Kijang Innova 2.4 G AT 2019, Rp 350 juta
- Kijang Innova 2.4 V AT 2019, Rp 395 juta
- Kijang Innova 2.4 G AT 2020, Rp 360 juta
- Kijang Innova 2.4 V AT 2020, Rp 410 juta
- Kijang Innova 2.4 V AT 2022, Rp 475 juta
Catatan
* harga tergantung kondisi
Baca Juga: Modifikasi Toyota Innova Reborn Diesel Milik Bengkel Performa, Dibikin Cumi dan Tenaganya Buas