BMKG Prediksi Cuaca Hujan di Berbagai Wilayah, Biar Aman Berkendara Simak 6 Tipsnya

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 4 Maret 2023 | 11:44 WIB

Ilustrasi berkendara saat hujan (Abdul Aziz Masindo - )

Baca Juga: Simak, 5 Fitur Lain di Mobil Bekas yang Berguna saat Hujan Selain Wiper

 

"Mobil-mobil yang sudah berumur pastikan kondisi motor wiper dan link wipernya masih bagus," Bilang Trisno dari bengkel Auto DTM di Cibubur, Jakarta Timur.

Sebab masih kata Trsino, motor wiper yang sudah tidak bagus, putaran wiper biasanya akan lebih lambat, bahkan kondisi terparahnya motor wiper bisa mati sama sekali.

Sedangkan link wiper yang sudah mulai aus dan perlu diganti, ciri-cirinya tangkai wiper oblak, dan jika terus menerus dipakai, tangkai wiper bisa keluar dari kaca.

2. Kondisi Ban

octa saputra
Tread Wear Indicator ban mobil

Ban yang sudah botak atau kembang ban yang sudah aus, berbahaya saat digunakan saat hujan, sebab kondisi permukaan jalan cenderung menjadi licin karena basah dan munculnya genangan air.

Kondisi jalan yang licin saat musim hujan ditambah ban yang sudah botak, berisiko daya cengkram pada ban menjadi berkurang yang dapat membuat ban menjadi selip.

Selain itu, kemampuan ban dalam membuang air di jalan akan berkurang drastis, sehingga berisiko mengalami aquaplaning.