Otoseken.id - Indikasi aki mulai tekor di motor bekas bisa dideteksi dengan enggak berfungsinya starter elektrik.
Aki memiliki fungsi sebagai penyuplai arus listrik untuk starter, lampu dan juga komponen lain.
Suplai arus listrik akan terganggu jika aki telah mengalami kerusakan.
Seperti saat ingin menghidupkan kendaraan seperti motor pun akan menjadi semakin sulit.
Baca Juga: 4 Harga Aki Motor Terbaru Oktober 2019, Aki GS Astra Murah Nih
Terlebih seperti motor keluaran sekarang yang sudah tidak dibekali lagi dengan kick stater.
Dan hanya mengandalkan aki untuk menghidupkannya melalui starter elektriknya.
Tapi masih banyak yang bingung dengan beberapa kode aki motor dan peruntukan untuk motor apa.
Seperti kode 6N4-2A-4 yang ternyata merupakan aki motor tipe basah yang sudah langka dan diperuntukan untuk motor-motor lawas seperti Honda Win 100.
Baca Juga: Overcharge Bikin Aki Motor Tekor, Lakukan Dua Langkah Ini, Masalah Langsung Terdeteksi
Editor | : | Arseen |
Sumber | : | Motorplus-online.com |
KOMENTAR