Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Kewalahan Angkut Mobil, Jasa Derek Gendong Ikut Terjebak Banjir, Simak Ceritanya

Abdul Aziz Masindo - Kamis, 16 Januari 2020 | 18:21 WIB
Derek gendong Djak Towing
Abdul Aziz Masindo/otoseken.id
Derek gendong Djak Towing

Otoseken.id - Awal tahun 2020, wilayah Jakarta dan sekitarnya disambut dengan hujan intensitas tinggi yang membuat beberapa wilayah terendam banjir.

Banjir juga ikut merendam mobil yang mengakibatkan mobil-mobil mogok tidak bisa berjalan, kondisi tersebut membuat orderan layanan mobil derek meningkat.

Salah satunya layanan derek Djak Towing yang bermarkas di Pasar Minggu Jakarta Selatan ini, sibuk mengangkut mobil-mobil yang terdampak banjir.

"Dari mulai tanggal 31 sore sampai awal tahun baru, itu sudah warning, sudah mulai banyak yang order ke kita," ungkap Edy, pemilik Djak Towing di Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Evakuasi Honda CR-V yang terdampak banjir
Dokumentasi Djak Towing
Evakuasi Honda CR-V yang terdampak banjir

(Baca Juga: Tips Beli Mobil Bekas, Ini Ciri-ciri Yang Pernah Terendam Banjir)

Sampai-sampai, banjir yang tinggi membuat 3 mobil operasional Djak towing mengalami kerusakan mesin akibat menerjang banjir di Jakarta dan Bekasi.

"Ngelayanin banjir pada saat awal tahun itu banyak banget, sampai-sampai mobil kita rusak akibat menerjang banjir, ada 3 truk yang rusak," kata Edy.

"Kita waktu itu kewalahan mengangkut mobil Mercy di Patra Jasa Kuningan, itu banyak kendala pertama jalan menuju situ enggak bisa lewat, terjebak banjir juga, sudah sampai di lokasi, mobil customer tidak bisa diangkut karena mobil ditinggal oleh pemilik, enggak ada kuncinya, itu paling banyak memakan waktu," lanjut Edy.

Menurut Edy, banjir tahun ini merupakan banjir yang terparah dan banjir hampir merata di wilayah Jakarta.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa