Otoseken.id - Sobat sedang mencari mobil seken alias bekas di bawah Rp 100 juta?
Pilihan mobil ini bisa jadi alternatif untuk Anda yang ingin mempunyai mobil baru tetapi dana belum mencukupi.
Walaupun tergolong mobil bekas murah, model-model yang ditawarkan masih tahun muda dan juga berkualitas.
Hal ini akan memudahkan Anda untuk mencari dan memilih mobil murah bekas dalam kondisi terbaik.
(Baca Juga: Toyota Kijang Innova Diesel Tipe V Banyak Diburu, Ini Alasannya)
Akan tetapi ada catatan sebelum memilih mobil bekas di bawah Rp 100 juta incaran.
Karena statusnya bekas, jangan lupa untuk memeriksa model yang Anda pilih.
Baik dengan mengecek tawaran fitur maupun spesifikasi, harga mobil bekas tersebut di pasaran hingga cek kondisi.
"Mobil bekas paling banyak di cari konsumen yaitu Toyota Avanza,disamping harganya cukup terjangkau dan juga suku cadang sperpart nya banyak," ucap Jaya Sukarna pemilik dealer Jaya Mobil di Latumenten Raya, No 3, Jakarta Barat.
(Baca Juga: Daftar Harga Spare Parts Fast Moving Toyota Innova Mulai Rp 9 Ribu, Kampas Rem, Oli transmisi Hingga Gasket oli)
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR