Otoseken.id - DI Indonesia mobil kelas Low MPV (Multi Purpose Vehicle) banyak pilihannya, ada Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Suzuki Ertiga, Honda Mobilio, dan sebagainya.
Salah satu yang menjadi pilihan adalah Nissan Grand Livina, jika dibandingkan dengan mobil 'sejuta umat' Avanza dan Xenia, Nissan Grand Livina memiliki keunggulan.
Sebut saja kenyamanan yang lebih baik, ruang kabin yang lapang, fitur yang cukup lengkap, dan efisien bahan bakar.
Nissan Grand Livina jadi LMPV laris dari pabrikan Nissan dam memang masih menjadi magnet di pasar mobkas karena ragam alasan yang telah disebutkan sebelumnya.
Baca Juga: Nissan Grand Livina Kondisi Seken, Interior Berkelas Suspensi Nyaman, Layak Jadi Pilihan
Nah sebelum membeli Nissan Grand Livina bekas, ada beberapa sektor yang perlu diperhatikan.
Beberapa pengguna Nissan Grand Livina mengeluhkan mesin sudah mengalami ngelitik (engine knocking).
Penyebab mesin Grand Livina ngelitik lantaran pemilik sebelumnya sering menggunakan bahan bakar yang kualitasnya jelek.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR