Otoseken.id - Selain Nissan Serena, Mazda Biante bekas bisa jadi pilihan untuk memiliki MPV sliding door yang lega.
Pertama kali diluncurkan tahun 2012, Mazda Biante hadir dengan desain dan dimensi yang menarik.
Mazda Biante menanmkan mesin berkapasitas 1.997 cc DOHC berkode MZR 2.0 dengan teknologi DOHC, SV-T (Sequential Valve Timing) dan ETC (Electronic Throttle Control), bertransmisi otomatis 5 percepatan.
Sebelumnya Otoseken sudah membahas soal performa mesin Mazda Biante non Skyactive keluaran awal.
Baca Juga: Tengok Harga Mobil Bekas Mazda Biante 2012, Kini Makin Terjangkau Sob
Lalu bagaimana dengan konsumsi bahan bakar MPV bongor ini?
Hasil tes yang dilakukan OTOMOTIF pada tahun 2012 lalu, untuk soal efisien bahan bakar, nampaknya Mazda Biante tidak efisien alias boros.
Pengetesan dilakukan dengan metode pengukuran full to full, pada rute dalam kota diraih di angka 6,5 km/liter, sedangkan rute luar kota 8 km/liter.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | OTOMOTIF |
KOMENTAR