Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Brandstory

Konten ini merupakan kerjasama Grid.id dengan Toyota


Toyota Fortuner

Toyota Fortuner Modal Bumper, Tampilan Makin Garang, Modalnya Cuma Segini

ARSN,Toncil - Jumat, 15 Mei 2020 | 17:15 WIB
Toyota Fortuner VRZ ganti bumper model transformer
Istimewa
Toyota Fortuner VRZ ganti bumper model transformer

Otoseken.idDari pabriknya, SUV Toyota Fortuner sudah tampil macho dan gagah punya.

Punya ground clearance yang tinggi, ditambah penggunaan lingkar roda yang besar membuat Toyota Fortuner terlihat kekar.

Meskipun sudah tampil gagah, tapi masih ada saja yang merasa kurang.

Untuk mengobati hal itu, bengkel Pangarang Body Works yang berlokasi di Jl. Jaka Utama Blok M.20, Komplek Jaka Purwa, Bandung punya obatnya.

Baca Juga: Jarang Yang Tahu, Toyota Fortuner Bisa Irit, Tinggal Klik Tombol Ini

“Kita bikin bumper depan dan belakang supaya tampil lebih gagah dan keren,” sebut Fredi Rostiawan, pemilik bengkel.

Fredi bersama tim merancang bumper yang diberi julukan transformer.

Ini terlihat dari hasil bikinannya yang memang jadi terlihat layaknya robot-robot di film tersebut.

Garis dan tekukan-tekukannya sangat tegas sehingga terlihat dimensinya lebih besar dibanding standarnya.

Ilustrasi engine mounting
istimewa
Ilustrasi engine mounting

“Untuk bikinnya, kita pakai pelat tebal. Jadi sangat kuat,” tambahnya.

Proses pembuatannya memakan waktu maksimal 2 bulan. Mulai mobil berada di bengkel sampai selesai.

Selain bumper depan, belakang juga ikut digarap.

Toyota Fortuner VRZ modifikasi bumper belakang
Istimewa
Toyota Fortuner VRZ modifikasi bumper belakang

Bedanya, kalau yang belakang, bumper buatan Pangarang Body Works menutupi bumper aslinya.

Baca Juga: Daftar Terbaru Toyota Sienta 2016 Bekas Mei 2020, Tipe Tertinggi Cuma Rp 100 Jutaan

Nah, bagaimana dengan harganya?

“Untuk satu set depan dan belakang berkisar Rp 30 juta. Konsumen sudah terima beres,” sebut Fredi yang juga pegokart senior.

Harga segitu, sudah termasuk LED yang ada di bumper depan dan juga towing di bagian belakang.

Tertarik? Langsung saja

Editor : ARSN
Sumber : Otomotifnet.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa