Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

Honda Accord 2.4 Gen 8, Sedan Besar yang Hilang Sportivitas Honda

Abdul Aziz Masindo - Sabtu, 6 Juni 2020 | 17:59 WIB
Honda Accord CP2 2008
Dok. OTOMOTIF
Honda Accord CP2 2008

Meski respons kemudi tetap akurat, proporsi bodi bongsor membuat buritan menjadi liar saat mobil ditekuk ekstrem.

Menjelang kecepatan 180 km/jam, suara angin terdengar menyusup ke dalam kabin dan mobil terasa melayang.

Honda Accord CP2 2008. Mesin
Dok. OTOMOTIF
Honda Accord CP2 2008. Mesin

Baca Juga: Honda Accord VTI-L 2003-2007, Punya Transmisi Pintar, Berkendara Terasa Nikmat

Ini mengingatkan pada karakteristik mobil Amerika yang lebih mementingkan kenyamanan berkendara di jalan lurus dibanding kesigapan manuver khas sedan Honda.

Karakter ini juga lebih bersahabat dengan rata-rata konsumen di segmen ini yang lebih suka duduk di bangku belakang.

Dengan bobot 1.550 kg, Accord generasi ini mendapat pasokan tenaga dari mesin 2.354 cc yang sama dengan generasi sebelumnya.

Namun penyempurnaan ruang bakar dan kenaikan rasio kompresi menjadi 10,5:1 membuat tenaganya naik 10 dk menjadi 180 dk pada 6.500 rpm.

Torsi maksimumnya sebesar 225 Nm bisa dirasakan pada 4.300 rpm.

Editor : ARSN
Sumber : Auto Bild Indonesia

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa