Otoseken.id - Pada awal tahun 2000-an, transmisi matik alias otomatis mulai banyak diminati masyarakat Indonesia.
Hal ini membuat pemilik Toyota Kijang Krista dan Mitsubishi Kuda tergiur untuk mengubah dari transmisi manual ke transmisi matik.
Melansir dari Tabloid OTOMOTIF No 10/X terbitan 17 Juli 2000, sejumlah dealer resmi Mitsubishi dan Toyota di wilayah Jabodetabek diketahui menerima permintaan konsumen untuk mengubah Toyota Kijang Krista atau Mitsubishi Kuda menjadi bertransmisi matik.
Mulai dari pihak dealer resmi Mitsubishi di bilangan Jakarta Utara yang mengaku bisa mengubah Mitsubishi Kuda bertransmisi matik.
Konsumen pada saat itu hanya perlu menambahkan biaya sebesar Rp 13 juta dan menunggu proses pengerjaan yang memakan waktu selama seminggu.
Baca Juga: Toyota Kijang Krista Langka, Ada 'Konde' Dibelakangnya, Eks Petinggi TAM
"Namanya juga konsumen, tentu perlu kami layani," ujar supervisor sebuah dealer Mitsubishi di Jakarta Utara, Rudy (bukan nama sebenarnya), dikutip dari Tabloid OTOMOTIF No. 10/X terbitan 17 Juli 2000.
Tidak hanya Mitsubishi, dealer resmi Toyota yang ada di wilayah Jakarta Utara dan Tangerang juga diketahui menyediakan layanan konversi Toyota Kijang Krista jadi matik pada saat itu.
Melihat fenomena ini, bisa dikatakan kebutuhan mobil matik di era 2000-an cukup tinggi, sehingga membuat celah yang dimanfaatkan sejumlah daler resmi.
Adapun komponen yang digunakan untuk konversi tersebut mengambil dari pihak luar, yang artinya bisa saja membuat garansi pabrikan hangus.
Lantas, apakah fenomena konversi Toyota Kijang Krista dan Mitsubishi Kuda menjadi bertransmisi matik dibenarkan oleh pihak ATPM?
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR