Bahkan menurut Dedi, Soluna merupakan mobil yang bandel meskipun pemiliknya malas untuk melakukan perawatan.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Toyota Soluna, Sedan Kompak yang Makin Murah
"Dari pengalaman pakai dan servis Toyota Soluna dari tahun 2000, mobil ini salah satu mobil bandel alias jarang rusak. Walaupun perawatannya terbilang jorok atau asal, paling rusaknya itu-itu saja dan barangnya (onderdil) juga murah banget," jelas Dedi.
"Kalau bisa cari yang bukan eks taksi, karena biasanya lebih terawat kalaupun bekas taksi ya cari yang bener-bener banyak orisinalnya," tutup Dedi Wahyudi pemilik bengkel Kandang Soluna di Jatiasih, Bekasi.
Nah harga sedan kompak Toyota Soluna kondisi sehat, menurut Dedi pasarannya berkisar mulai dari Rp 35 juta sampai Rp 50 juta.
Bengkel spesialis Toyota Soluna Kandang Soluna
Jl. Bagol No.127, RT.001/RW.005, Jatiluhur Kec. Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR