Di balik kap mesin, dapur pacu Mercedes-Benz S300 W221 ditanam mesin berkapasitas 3.000 cc (2.996 cc) dengan konfigurasi V6, tenaganya mencapai 231 dk dan torsi 300 Nm.
Tenaga tersebut dipadukan dengan transmisi matik 7-speed 7G-Tronic yang dioperasikan via tuas Drive Select di balik kemudi.
Mercedes-Benz S300 W221 facelift tahun 2010 yang dijual Hebo Car ini dibanderol seharga Rp 415.000.000 nego.
"Harga yang ditawarkan adalah 415.000.000 nego, di mana Harga baru pada tahun itu adalah sekitar Rp 1, 5 Miliar, dengan Harga hanya sekitar 400 jutaan, Sudah dapat menikmati sejumlah fitur menarik dari s-class," kata Yoki Gunawan, Founder Hebo Car di Bursa Mobil BEZ Auto Centre Paramount, Gading Serpong Tangerang.
"kualitas interior dengan material terbaik, air suspension-nya juga sangat baik untuk menyerap getaran dari jalan, entertaiment system dengan kualitas audio yang jernih dan fitur keselamatann nya yang sudah tidak perlu diragukan lagi," tambahnya.
Baca Juga: Mercedes-Benz S350L W221 Tahun 2010, Harga Lebih Murah dari Altis
Mercedes-Benz S300 W221 ini juga bisa dikredit menggunakan leasing BCA Finance, dengan TDP Rp 168.416.000 dan angsuran Rp 9.473.000 tenor selama 4 tahun (Asuransi All Risk).
Odometer atau jarak tempuhnya berada di angka 43 ribuan kilometer, bagi yang berminat bisa hubungi Yoki di nomor 087888862376.
Showroom Hebo Car
Bursa Mobil BEZ Auto Centre Paramount Blok A No 67 Gading Serpong Klp. Dua, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR