Otoseken.id - Transmisi kopling ganda alias Dual Clutch Transmission (DCT) jadi salah satu teknologi yang bikin Hyundai santa Fe 2.2 CRDi irit BBM di Liga Irit 2021.
Hyundai Santa Fe 2.2 CRDi Signature memakai DCT 8-speed buatan Hyundai Transys (D8F48W) yang dikembangkan pada 2011.
Apa sih yang dimaksud dengan transmisi kopling ganda atau Dual Clutch Transmission ini?
DCT adalah teknologi transmisi otomatis yang menggunakan dua buah kopling.
Baca Juga: Ini Gejala Sistem Transmisi Mobil Matik Konvensional Bermasalah
Kedua kopling ini bekerja pada 2 set gigi yang berbeda, satu di gigi ganjil dan lainnya di gigi genap.
Jadi begini, bila kopling (clutch) pertama terhubung oleh gigi 1, 3, dan 5, maka clucth kedua akan berada di gigi 2, dan 4.
Sehingga ketika pengemudi melakukan shifting, maka kopling kedua telah mempersiapkan gigi berikut.
Sehingga perpindahan dapat dilakukan lebih cepat tanpa perlu terjadi gejala slip berlebih.
Baca Juga: Cek Oli Transmisi Mobil Matik Harus di Pagi Hari, Ini Alasannya
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR