Pertama, yaitu Mitsubishi Pajero Sport yang baru berumur 2 tahun lebih dikit, dan satunya lagi Toyota Kijang Innova Diesel keluaran 2012 (pemakaian 8 tahun) yang turbonya belum pernah dibongar sama sekali.
Jarak tempuh Pajer Sport masih di kisaran 70 ribuan kilometer, sementara Innova Diesel sudah menempuh 168 ribu kilometer.
Hasilnya, saluran turbo yang dilewati gas buang pada Pajero Sport sudah dihinggapi karbon yang lumayan tebal, tapi masih lembut.
Sementara pada Innova diesel, keraknya lebih tebal lagi dan sudah mengerak alias sudah keras.
“Ini kalau didiamkan bisa merusak turbonya. Kami sering menangani turbo rusak gara-gara keraknya sudah terlalu parah, bahkan ada yang bikin kipas turbonnya sampai patah,” aku David.
Tuh sob, Coba deh periksakan kondisi turbo mobil Anda ya, baik yang bermesin diesel maupun bensin.
"Sebaiknya minimal setiap 80 ribu atau 100 ribu km, turbo dibersihkan dari kerak yang nempel, biar awet. baru mahal loh,," wantinya.
Wijaya Motor
Telp. 0811-113-365 (David)
Editor | : | ARSN |
Sumber | : | Otomotifnet.com |
KOMENTAR