Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil bekas

50 SPK Per Hari, Brio Mendominasi Penjualan Mobil Honda di GIIAS 2021

Abdul Aziz Masindo - Minggu, 21 November 2021 | 12:00 WIB
Honda Brio RS di GIIAS 2021
Harun
Honda Brio RS di GIIAS 2021

Otoseken.id - Pada tahun sebelumnya di 2020, Honda Brio tercatat sebagai mobil paling laris menempati posisi pertama, bahkan pada semester pertama 2021, Brio masih meraih posisi pertama.

Di penghujung pameran GIIAS 2021 ini, Honda Brio menjadi mobil yang paling laris di penjualan Honda selama GIIAS 2021 berlangsung (11-21 November 2021).

Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM (Honda Prospect Motor), mengatakan, jumlah SPK mobil Honda mencapai 150 unit per hari pada hari kerja.

Menurutnya, jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) bakal meningkat lebih banyak pada akhir pekan. Bahkan orang-orang yang datang pada hari kerja, kemungkinan bakal kembali lagi di Sabtu dan Minggu.

"Model Honda Brio masih mencatat SPK tertinggi, 50 SPK per hari,” ujar Billy yang dikutip dari Kompas.com.

Honda Brio RS
Rianto Prasetyo/GridOto.com
Honda Brio RS

Baca Juga: Honda Brio Masih Jadi Mobil Paling Laris di Semester Pertama 2021

Disusul All New BR-V dan City Hatchback RS. Untuk All New BR-V paling laris untuk varian tertinggi Honda Sensing," lanjutnya.

Billy juga mengatakan, per 17 November 2021, pemesanan mobil baru Honda Brio sudah mencapai 300 unit.

Meski begitu, ia mengaku bahwa Honda tidak memasang target penjualan mobil Honda Brio selama di GIIAS 2021.

"Tapi kalau dilihat dari pemesanannya, ini sangat baik. Kami akan terus pantau sampai dengan hari terakhir nanti," tutup Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director PT HPM.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Brio Dominasi Penjualan Honda di GIIAS 2021".

Editor : ARSN
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa